Visitors

Popular Posts

Pengikut

Arsip Blog

Tags:

Bambang Pamungkas Bercita-cita Ingin Jadi Seorang Guru

By Arief Buhari →

Pesepakbola nasional, Bambang Pamungkas ternyata tidak pernah membayangkan bakal menjadi seorang bintang sepakbola seperti saat ini. Mengantongi lebih dari 76 caps bersama timnas Indonesia, memiliki ribuan fans dan tentu saja, menjadi ikon sepakbola Indonesia.
Lahir di Semarang, 10 Juni 1980 silam, Bambang Pamungkas sebetulnya tak mau bermain bola. Bambang kecil bahkan bercita-cita mulia, menjadi seorang guru. Namun kemudian nasib membawanya pada ruang lain, dimana sepakbola kemudian menjadi dunianya saat ini.
"Dulu cita-cita saya bukan ingin jadi pemain bola, tapi menjadi guru. Saya ini jadi pemain sepakbola karena terpaksa," ujar Bambang Pamungkas dalam satu kesempatan di Jakarta. Menurut suami dari Tribuana Tunggal Dewi tersebut, awal perkenalannya dengan si kulit bundar tak lain lantaran profesi sang ayah, yang merupakan pelatih sepakbola di kampungnya.
"Ayah saya seorang pelatih sepakbola. Beliau dan kakak-kakak saya sering ke lapangan. Dari situ saya kemudian diajak, ikut main bola, dan lama-lama pengen juga ikut main bola. Begitu saya ingin bermain bola, niat saya saat itu ingin jadi pemain nasional," ujar Bambang Pamungkas.
Mantan pemain Selangor FA yang sukses ikut mengatarkan tim tersebut meraih berbagai gelar juara tersebut mengaku, ia bermain bola secara total ketika menginjak usia 8 tahun. Bambang mulai bermain bola di SSB yang dikelola ayahnya, sebelum menapak karier lewat diklat Salatiga, Semarang.
"Awalnya banyak anggapan, orang kampung mana bisa jadi pemain nasional. Tapi saya bisa menjawab itu. Saya dulu bermimpi untuk bisa menjadi pemain nasional, membela timnas. Karenanya jangan pernah berhenti untuk bermimpi. Berlatih dengan tekun, mempersiapkan diri, jangan pernah takut gagal dan mengalami kekalahan," ujar Bambang Pamungkas.

Post Tags:

Jillur Rahman

I'm Jillur Rahman. A full time web designer. I enjoy to make modern template. I love create blogger template and write about web design, blogger. Now I'm working with Themeforest. You can buy our templates from Themeforest.